Cicak vs Buaya



Sudah lama kita merdeka, seandainya Indonesia ini diibaratkan dengan manusia maka, sudah umur yang sangat tua, sudah lama hidupnya, kalau ilmu sudah tinggi. Coba kita bayangkan manusia yang umurnya 64 tahun. Pastilah sangat tua. Ya nggak…sebenarnya Indonesia dengan umurnya yang sangat tua itu hendaknya tidak lagi harus mengurus tentang korupsi melulu, ngurus pejabat-pejabat Negara yang mencari kekayaan dengan tidak halal. Sebenarnya kita tidak harus ngurus itu lagi, sebenarnya banyak yang kita urus selain dari itu.
Kapan Negara Indonesia akan maju jika yang diurus itu-keitu saja. Penegak hukum saja bermasalah. Yang hangat-hangat sekarang nie adalah masalah cicak dengan buaya, KPK vs Polri. Gua sebagai pelajar sekarang nie tak yakin akan terjadi begini. Penegak hukum dinegara yang sangat menjunjung tinggi hukum saja begini. Ya 4JJI kapan Negara saya akan maju jikalau yang diurus itu keitu saja.
Sebenarnya tidak pantas sekali jika penegak hukum seperti KPK dan Kapolri terjerat , bukannya terjerat. Saya sebagai bangsa Indonesia sebenarnya malu dan muak jadi bangsa Indonesia, mengapa saya katakan demikian…karena saya muak  dengan pejabat-pejabat tinggi Negara yang memintingkan uang diatas segalanya.
Sebenarnya Indonesia masih harus banyak belajar kepada negara lain yang sudah maju. Saya sebagai pelajar ingin sekali rasanya mendengar berita-berita yang berkaitan tentang teknologi-teknologi ciptaan bangsa Indonesia sendiri.”Sekali lagi bangsa Indonesia mengirimkan satelitnya keangkasa luar” Ih..betapa bangganya saya menjadi Negara Indonesia. Tapi kapan bangsa Indonesia akan kayak gitu kapan….kapan….kapan….
Janganlah kita hanya mengurus cicaka vs buaya saja , banyak seharusnya yang kita urus. Pak SBYku, saya mohon apabila telah diketahui yang bersalah tuh siapa, nanti hokum mati saja, biar tau oleh orang lain bahwa Indonesia itu tegas…tegas…tegas…jangan takut hilang satu pak, masih banyak yang baik lagi pak. Orang seperti itu jangan biarkan hidup, nanti kalau dibiarkan hidup nanti dosanya akan bertambah. Indonesia harus tegas, kuat, konsisten dalam setip ucapan.

0 Response to "Cicak vs Buaya"

Posting Komentar